Search

Kejutan bagi Honorer Dikbud Kota Gorontalo yang Akui Lecehkan 3 Penari Anak

Liputan6.com, Gorontalo - Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) mendampingi tiga korban pelecehan seksual oleh tenaga honorer Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo, berinisial TD alias Tomi.

Kepala Bidang Perlindungan Anak dan Perempuan, P2TP2A Kota Gorontalo, Rusmin Jafar mengatakan pihaknya menerima laporan dugaan pelecehan seksual terhadap tiga penari dari salah satu sanggar di daerah itu.

"Setelah kami menerima laporan dari semua penari, kami langsung mengambil langkah penindakan, karena merupakan dinas teknis untuk perlindungan perempuan dan anak," ujarnya, Rabu, 15 Agustus 2018, dilansir Antara.

Langkah yang diambil yaitu menanyakan identitas pelaku. Selanjutnya, P2TP2A mengirimkan surat undangan untuk dimintai keterangan karena kedua pihak harus dipanggil.

"Setelah kami mendengarkan pengakuan pelaku, seperti ada yang berbeda antara laporan korban dan pelaku, sehingga kami melakukan langkah selanjutnya untuk menemui kesepakatan yang sesuai dengan fakta," kata dia.

Pihaknya kemudian mempertemukan kedua belah pihak. Saat dipertemukan dengan tiga korban dan satu saksi itu, tenaga honorer itu mengakui telah melecehkan secara seksual. Padahal, ia sebelumnya mengatakan tidak ada perbuatan tersebut.

"Dia mengakui semua yang telah dilakukan kepada anak-anak, dan semoga ke depannya tidak akan terjadi lagi kepada siapapun, bagi anak maupun perempuan," tegasnya.

Sebelumnya, ketiga penari yang diduga menjadi korban mengaku bahwa TD melakukan pelecehan seksual kepada mereka saat dipijat. Ketiga korban mengaku disentuh hingga ke bagian vital beberapa kali walaupun sudah menolak.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Daerah dan Peristiwa Regional Indonesia Terbaru kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2KXkG7l

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Kejutan bagi Honorer Dikbud Kota Gorontalo yang Akui Lecehkan 3 Penari Anak"

Post a Comment

Powered by Blogger.