Search

15-9-1440: Gilles de Rais, Sosok Pembunuh Berantai Pertama dalam Sejarah

Liputan6.com, Paris - Gilles de Rais adalah pahlawan dalam Perang Seratus Tahun, diangkat sebagai Marshal atau pangkat tertinggi dalam kemiliteran Prancis pada usia 25, dan berperang bersama panglima legendaris Joan of Arc.

Namun, pencapaiannya yang gilang-gemilang di medan perang tertutup oleh reputasinya yang mengerikan. Ia dituduh membunuh 150 anak di Prancis selama Abad ke-15. Gilles de Rais dianggap sebagai sosok pembunuh berantai pertama yang tercatat dalam sejarah.

Karier de Rais berakhir seiring meninggalnya Joan of Arc pada 1431. Pria itu menghabiskan banyak waktu di tempat tinggalnya yang luas. Ia adalah salah satu orang terkaya di Prancis Barat.

Namun, de Rais menghabiskan kekayaannya dengan sembrono. Ia membelanjakan uang dalam jumlah besar untuk membeli barang-barang dekorasi, banyak pelayan, kegiatan militer, pertunjukan musik, dan barang-barang seni.

Penjualan tanah leluhur untuk membiayai gaya hidup mewahnya membuat bangsawan itu berselisih paham dengan keluarga besarnya.

Seperti dikutip dari situs Encyclopedia Britannica, pada tahun-tahun berikutnya, de Rais kiam tertarik dengan agama dan keselamatan diriya. Pada 1433 ia membiayai pembangunan kapel yang ia sebut sebagai Kapel Orang-Orang Suci Tak Bersalah. "Demi kebahagiaan jiwa," itu dalihnya.

De Rais memilih sendiri bocah-bocah yang ikut dalam paduan suaranya. Ia kemudian juga tertarik dengan okultisme, yang garap bisa jadi solusi untuk menyelamatkan keuangannya yang kolaps dengan cepat -- dengan mempekerjakan ahli alkemia dan tukang sihir.

Sementara itu, rumor mulai beredar. Satu demi satu anak hilang di sekitar kastil de Rais.

Kala itu, adalah hal wajar jika anak-anak lelaki dipisahkan secara permanen dari orangtua mereka jika diambil oleh bangsawan sebagai pembantu atau pelayan.

Sejumlah saksi mengaku melihat para pembantu sang bangsawan membuang lusinan jasad anak di salah satu istananya pada tahun 1437. Namun, karena takut dan merasa kalah secara status, keluarga para korban memilih diam.

De Rais tidak ditangkap sampai 15 September 1440, ketika dia menculik seorang pendeta setelah perselisihan yang tidak ada hubungannya dengan pembunuhan.

Dia kemudian diadili di pengadilan gereja dan sipil untuk berbagai pelanggaran termasuk bidaah, sodomi, dan pembunuhan terhadap lebih dari 100 anak.

Di bawah ancaman penyiksaan, de Rais mengakui tuduhan itu dan menggambarkan penyiksaan terhadap belasan anak yang diculik oleh para pembantunya selama hampir satu dekade. Dia dijatuhi hukuman mati dengan cara dibakar dan digantung di Nantes pada 26 Oktober 1440.

Korban Konspirasi?

Namun, sejumlah orang mengaku yakin, de Rais tak bersalah. Ia dianggap korban konspirasi Gereja, dituduh secara salah karena kekayaannya yang besar dan koneksi politiknya ke Joan of Arc -- yang diadili karena bidah dan dieksekusi 10 tahun sebelumnya.

Pada tahun 1992, seorang psejarawan bernama Gilbert Prouteau dipekerjakan oleh dewan pariwisata Breton untuk menulis biografi tentang Gilles de Rais.

Prouteau secara sensasional menyatakan bahwa de Rais tidak bersalah dan mengajukan apa yang dianggapnya bukti kuat untuk mendukung fakta bahwa de Rais adalah korban pengkhianatan politik.

Meskipun bukunya, Gilles de Rais ou la Gueule du Loup menjadi buku terlaris di Prancis, tidak pernah diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris.

"Apa yang mereka temukan dan dapatkan selama penyelidikan? Bukan apa-apa, bukan petunjuk. Bukan gigi. Bukan jejak, bukan rambut. Tidak seorang pun saksi yang dapat mengatakan:'Saya melihatnya," tulis Prouteau seperti dikutip dari www.atlasobscura.com.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping https://ift.tt/2xl2VKg

Bagikan Berita Ini

0 Response to "15-9-1440: Gilles de Rais, Sosok Pembunuh Berantai Pertama dalam Sejarah"

Post a Comment

Powered by Blogger.