Search

NASA Ungkap Misteri Asteroid yang Diklaim Sebagai Kendaraan Alien

Liputan6.com, Washington DC - NASA telah mengungkapkan banyak informasi terkait Oumuamua, asteroid yang berbentuk aneh, sehingga beberapa ilmuwan telah mengemukakan bahwa benda asing itu diduga sebagai pesawat alien.

Lembaga antariksa milik pemerintah Amerika Serikat tersebut mengungkapkan bahwa pihaknya tidak dapat melihat obyek itu dengan Spitzer Space Telescope milik mereka. Padahal, teleskop ini bisa mengungkapkan petunjuk penting tentang identitas Oumuamua.

Oumuamua dilaporkan melintasi sekitar Bumi pada September 2017. Ini adalah obyek antarbintang yang pertama melewati Tata Surya. Oumuamua ditemukan pada lintasan hiperbola eksentrik oleh Robert Weryk pada 19 Oktober 2017, 40 hari setelah berputar mengitari matahari.

Pengamatan perdana yang dilakukan oleh teleskop Pan-STARRS, ketika Oumuamua berada pada 0,2 AU (30.000.000 km, 19.000.000 mi) dari Bumi, dengan posisi menjauh dari matahari. Benda asing ini awalnya diasumsikan sebagai sebuah komet, kemudian diklasifikasikan sebagai asteroid, satu pekan kemudian.

Ketika benda asing tersebut melayang di ruang angkasa, para peneliti NASA bergegas mempelajari lebih banyak tentangnya, mengarahkan teleskop dan alat pengamatan lainnya ke arah Oumuamua.

Mereka ingin mempelajari lebih banyak tentang obyek berbentuk lonjong itu, sebelum nantinya 'ia' menghilang dan bergeser ke sisi lain dari tata surya.

Spitzer mencoba lebih 'mendekati' batu misterius itu pada November tahun ini, sekitar dua bulan setelah kembali menampakkan diri pada Oktober 2018. Demikian menurut sebuah makalah yang diterbitkan dalam Astronomical Journal dan ditulis bersama oleh para ilmuwan di Jet Propulsion Laboratory NASA yang berada di Pasadena, California.

"Oumuamua penuh dengan kejutan, jadi kami ingin melihat apa yang bisa dijelaskan oleh Spitzer," kata David Trilling, penulis utama dalam studi tersebut, sebagaimana dikutip dari The Independent, Jumat (16/11/2018).

"Fakta bahwa Oumuamua terlalu kecil untuk dideteksi oleh Spitzer, sesungguhnya, adalah hasil yang sangat berharga," pungkas Trilling yang juga merupakan profesor astronomi di Northern Arizona University.

Menurut analisis NASA, secara spesifik mungkin bisa saja komet ini 'melarikan diri' dari galaksi lain. Galaksi yang berbeda alam dengan manusia.

"Jika observasi berikutnya benar-benar memberikan konfirmasi asteroid ini memiliki sifat alami yang aneh, berarti ia benar-benar objek interstellar, asteroid yang berasal dari alam lain," tulis NASA dalam keterangan resminya.

Menurut NASA, asteroid ini mungkin berasal dari gugusan bintang Vega yang lokasinya sekitar 25 tahun cahaya dari Matahari.

Dalam kecepatannya, komet membutuhkan waktu sekitar 1,7 juta tahun untuk bisa berpindah dari Vega ke Matahari.

Jika demikian, asteroid ini telah terbang begitu lama di ruang hampa udara selama 1,7 juta tahun. Ia bisa saja masuk ke galaksi Bima Sakti karena tertarik gravitasi Matahari yang begitu kuat.

"Gaya gravitasi Matahari yang begitu besar mampu menarik benda-benda kecil seperti planet kerdil, asteroid, hingga komet. Tapi ia berasal dari alam lain, galaksi lain. Mungkin karena ia bergerak sangat cepat, ia tertarik oleh gravitasi Matahari dan masuk ke dalam galaksi kita," pungkas NASA.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Sebuah Asteroid jatuh dan meledak di langit China dengan kekuatan 540 ton TNT. Videonya beredar dan viral di media sosial.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping https://ift.tt/2OOM35D

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "NASA Ungkap Misteri Asteroid yang Diklaim Sebagai Kendaraan Alien"

Post a Comment

Powered by Blogger.