Sejak serangan Strasbourg, aktivitas yang mencurigakan telah terlihat di Bandara Stuttgart dan di bandara Charles de Gaulle di Paris, siaran pers publik SWR melaporkan.
Sepasang terduga pelaku, yang merupakan ayah dan anak, tertangkap oleh kamera pengintai sedang mengambil foto di sekitar bandara Stuttgart, tetapi menghilang pada saat polisi tiba.
Otoritas Bandara Internasional Stuttgart mencurigai nama-nama serta rincian komunikasi mereka, yang menurut polisi Jerman, telah diterima dari para pejabat intelijen di Maroko.
Polisi Jerman tidak bisa mengkonfirmasi laporan tersebut saat ini, namun juru bicara Roman Strohmayer mengatakan bahwa informasi tersebut meyakinkan.
Strohmayer mengatakan kepada situs berita Bild: "Kami telah mendeteksi upaya mata-mata di Bandara Stuttgart, dan telah secara besar-besaran memperketat langkah keamanan kami di bandara, bekerja sama dengan polisi negara bagian setempat."
Sebelumnya pada 2016, Jerman mengalami serangan teror tepat menjelang perayaan Natal. Kala itu, seorang militan asal Tunisia menabrakkan sebuah truk ke kerumunan orang di pusat Kota Berlin, menewaskan 12 orang dan melukai puluhan lainnya.
from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping http://bit.ly/2rNVqJBBagikan Berita Ini
0 Response to "Kelompok Teroris Incar Bandara Terbesar di Jerman"
Post a Comment