Search

Prancis Investigasi Dugaan Pengaruh Rusia dalam Demo Kenaikan Pajak BBM

Liputan6.com, Paris - Prancis membuka penyelidikan atas kemungkinan campur tangan Rusia di balik aksi protes kenaikan pajak bahan bakar minyak (BBM) yang terjadi di Negeri Mode.

Penyelidikan itu dilaksanakan setelah muncul laporan bahwa akun media sosial yang terkait dengan Moskow semakin menargetkan aksi protes yang bernama gerakan 'rompi kuning' atau 'gilets jaunes' --merujuk pada rompi visibiltas tinggi berwarna kuning yang digunakan oleh para pendemo.

Menurut lembaga analis media sosial berbasis di Wasington DC, Alliance for Securing Democracy, sekitar 600 akun Twitter yang dikenal kerap mempromosikan kepentingan Rusia, telah mulai memusatkan perhatiannya pada Prancis sambil meningkatkan penggunaan tagar #giletsjaunes. Situs dan akun media sosial yang diduga terafiliasi dengan Rusia itu juga dikabarkan telah mendorong laporan berita yang sulit terkonfirmasi tentang dukungan polisi Prancis terhadap gerakan gilets jaunes.

Alliance for Securing Democracy adalah unit dari German Marshall Fund Amerika Serikat, yang dibentuk untuk memantau Rusia sebagai salah satu tugasnya.

Merespons dugaan tersebut, Menteri Luar Negeri Prancis Jean-Yves Le Drian mengatakan bahwa "Investigasi sedang dilakukan", ujarnya dalam sebuah wawancara denga RTL, seperti dilansir Bloomberg, Senin (10/12/2018).

"Saya tidak akan membuat banyak komentar sebelum penyelidikan itu membawa kesimpulan," tambahnya.

Bret Schafer dari Alliance for Securing Democracy menambahkan, akun Twitter --terafiliasi Rusia-- yang dipantau oleh mereka biasanya menampilkan berita AS atau Inggris. Namun protes Prancis "telah berada di atau dekat puncak" dari aktivitas mereka setidaknya selama seminggu terakhir.

"Itu indikasi yang cukup kuat bahwa ada minat untuk memperkuat konflik bagi penonton di luar Prancis," kata Schafer.

"Mereka juga mencoba menimbulkan kecurigaan di pemerintahan Barat dan menunjukkan bahwa demokrasi liberal sedang menurun," tambahnya.

Rusia telah dikritik karena menggunakan media sosial untuk mempengaruhi pemilihan umum di AS dan di tempat lain. Mereka juga gagal menggunakan laporan berita palsu dan serangan cyber untuk melemahkan kampanye 2017 dari Presiden Prancis Emmanuel Macron.

Simak video pilihan berikut:

Aksi protes warga Prancis menolak kenaikan harga BBM berujung rusuh. Aksi diwarnai pembakaran mobil dan perusakan bangunan.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping https://ift.tt/2EbgXmS

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Prancis Investigasi Dugaan Pengaruh Rusia dalam Demo Kenaikan Pajak BBM"

Post a Comment

Powered by Blogger.