Fenomena warga di Aceh beramai-ramai menonton ular kawin itu mendapat reaksi beragam di media sosial. Banyak yang mencibir, dengan nada candaan dan menggelitik.
"Ule meuseutot pih nonton, male ule-ule (Ular kawin pun ditonton, ular-ularnya jadi malu)," tulis akun Ivans Putra, mengomentari video yang diunggah di sebuah grup Facebook.
"Brat that awak aceh, ngen-ngen ule meuseutet lale (Berat kali orang Aceh. Sama ular kawin pun lalai)," tulis Fajar Panglam, menimpali.
"Ooo, tengeh pacaran jih nyan. Awak Aceh nyan pih kalen cit (Ooo, mereka sedang pacaran. Orang Aceh, itu pun dilihat)," tulis akun lainnya, Wan Marjan.
Tidak diketahui bagaimana nasib kedua ular tersebut. Besar kemungkinan ditangkap karena kawasan tersebut adalah kawasan perkebunan aktif, atau bisa jadi dilepas ke habitatnya.
Simak video pilihan berikut ini:
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ketika Ular Kobra Berbulan Madu Jadi Hiburan Warga Aceh"
Post a Comment