Search

Sebilah Badik Bikin Panas Rapat Anggaran DPRD Bombana

Baru saja Heriyanto berkata demikian, salah seorang warga yang berasal dari luar ruang rapat langsung masuk dan menyerbu ke arah kerumunan. Dengan memegang sebuah botol kaca, warga yang belum diketahui namanya itu melempar ke arah wajah Heriyanto.

Botol itu kemudian mengenai pelipis Heriyanto. Akibatnya, Heriyanto mengalami luka lebam.

Usai melempar, pria tersebut langsung lari kembali ke luar ruangan. Sejumlah anggota DPRD langsung lari keluar ruangan, beberapa di antaranya terlihat trauma.

Tidak sampai di situ, sejumlah perabotan di dalam ruangan rapat ikut dilempar. Suasana makin memanas, saat sejumlah anggota terlibat saling memaki. Kejadian ini kemudian diredakan saat beberapa anggota DPRD langsung menengahi keributan dengan Ketua DPRD.

Heriyanto yang dikonfirmasi sehari setelah kejadian membenarkan peristiwa ini. Politikus asal Partai Golkar ini menyesalkan dan merasa malu saat insiden berlangsung.

"Menurut saya, kalau soal penganiayaan itu kecil. Tapi ini kami bicara etika, etika sebagai anggota yang tidak bagus. Tindakan tidak terpuji yang berlangsung selama beberapa menit mencabut badik di tengah rapat dan ini di luar kewajaran," ujar Heriyanto, Selasa, 8 Januari 2019.

Rapat anggota DPRD Bombana diwarnai aksi kericuhan. Rekaman kericuhannya pun ramai beredar di media sosial.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Daerah dan Peristiwa Regional Indonesia Terbaru kalo berita gak lengkap buka link disamping http://bit.ly/2CdDs8i

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Sebilah Badik Bikin Panas Rapat Anggaran DPRD Bombana"

Post a Comment

Powered by Blogger.