:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2764998/original/090415500_1553882280-DURIAN_SIBODONG-Ridlo.jpg)
Tak jarang ia menolak permintaan pelanggan yang ingin membeli lantaran kehabisan stok. Apa daya, tahun ini, pohon tuanya tak terlampau banyak menghasilkan buah.
"Ini juga bingung banyak yang minta,” ujarnya.
Seperti dibilang di muka, juara kedua festival durian Jawa Tengah juga disabet oleh durian asal Desa Singamerta. Ini lah durian yang diberi nama Martina, asli Dusun Ndirun desa Singamerta.
Seperti namanya yang cantik, durian Martina memang berpenampakan menarik. Durian Martina memiliki bentuk luar bulat dengan kulit cerah kekuningan, serta bertangkai besar. Berat rata-rata buah perbutirnya antara 1,5 hingga tiga kilogram.
Adapun isinya, daging buah ini berwarna kuning dengan biji kecil. Tekstur daging pun kering lumer sehingga terasa lezat di lidah. "Manis pahitnya seimbang," ucap Eko.
Sebelumya, Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono menegaskan bakal mematenkan durian unggul asal Banjarnegara. Ia ingin semua jenis durian lokal yang ada di Banjarnegara dipatenkan. Hal itu dilakukan agar durian lokal unggulan Banjarnegara tak menjadi “trade mark” daerah lain.
“Berdasarkan laporan yang saya terima, baru tiga jenis durian yang telah dipatenkan. Padahal kita masih punya banyak jenis yang lain,” ucap bupati, saat gelar promosi produk unggulan desa, di Desa Karangmangu Kecamatan Sigaluh, Rabu (20/02/2019).
Dia meminta agar jajaran OPD di Banjarnegara belajar dari kabupaten tetangga yang kehilangan merk sebagai penghasil duku unggulan. Lantaran tak segera dipatenkan, duku itu lantas diklaim daerah lainnya.
“Jangan sampai terjadi seperti itu, kita harus gerak cepat,” dia menegaskan.
Untuk menyeleksi durian yang hendak dipatenkan, cara paling populer adalah dengan kontes atau festival durian. Dari kontes itu, akan teridentifikasi durian unggul yang memenangi lidah dan hati penikmat durian.
from Berita Daerah dan Peristiwa Regional Indonesia Terbaru kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2HNO82EBagikan Berita Ini
0 Response to "Siap-Siap, Durian asal Banjarnegara Ini Bakal Ngehits"
Post a Comment