:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2116698/original/085919000_1524557508-lon835-ap.jpg)
Liputan6.com, London - Tepat hari ini 14 tahun silam, pewaris Kerajaan Britania Raya, Pangeran Charles menikah untuk yang kedua kalinya. Kali ini ia menikahi wanita pujaannya, Camilla Parker Bowles.
Sosok perempuan yang telah dicintainya 30 tahun lalu, jauh sebelum bertemu istri pertamanya, Putri Diana.
Dilansir dari BBC, lebih dari 20.000 orang bersorak gembira saat pasangan tersebut tiba di kompleks istana Windsor, 30 mil di luar London, Inggris. Acara pernikahan yang digelar pada 9 April 2005 tersebut hanya dihadiri 800 anggota keluarga kedua Pangeran Charles dan Camilla, termasuk Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip.
Setelah itu mereka kembali ke Windsor Castle untuk menjalani pemberkatan yang dipimpin oleh Uskup Agung Canterbury.
Terobsesi Jadi Ratu
Teman semasa Camilla bersekolah sekaligus seorang aktris, Lynn Redgrave, mengenang sosok Camilla sewaktu muda.
Sosok Camilla yang tomboi dan humoris membuatnya menjadi perempuan favorit, terutama bagi laki-laki. Namun ia tak dianggap sebagai sebagai ancaman bagi teman-teman perempuannya karena tampak tak peduli dengan penampilan.
"Jika ia sangat cantik, itu cerita lain," ujar Redgrave.
Walaupun tak unggul dari segi penampilan, ia tetap menjadi incaran lelaki dibanding dengan perempuan lain di sekolahnya. Teman lainnya, Carolyn Benson, mengungkap rahasia perempuan alumni Queen Gate itu.
"Ia dapat berbicara tentang hal-hal yang disukai laki-laki. Ia tak feminin, ia tomboi," ujar Benson.
Camilla melanjutkan sekolah ke Jenewa serta Paris sebelum kembali ke London dan bekerja sebagai resepsionis di sebuah perusahaan dekorasi dalam waktu singkat. Dalam kurun waktu tersebut, ia tinggal bersama dengan dua wanita bangsawan muda lainnya.
Teman-teman Camilla itu pun berhasil memenuhi impiannya, menikahi laki-laki kaya. Ketika ditanya mengapa ia tak seberuntung rekannya, Camilla menjawab, "Aku menunggu seorang raja."
from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping http://bit.ly/2G8a2LIBagikan Berita Ini
0 Response to "9-4-2005: Pernikahan Kedua Charles dengan Camilla Permudah Jalannya Jadi Ratu?"
Post a Comment