Search

AS Tetapkan Korps Garda Revolusi sebagai Organisasi Teroris, Iran Membalas

Liputan6.com, Washington DC - Presiden Amerika Serikat Donald Trump telah menetapkan Korps Garda Revolusi Iran (IRGC) sebagai organisasi teroris asing pada Senin 8 April 2019 waktu lokal.

Ini adalah pertama kalinya AS menetapkan organisasi militer sebuah negara sebagai organisasi teroris.

Trump pada hari Senin mengatakan: "Langkah yang belum pernah terjadi sebelumnya ini, dipimpin oleh Kementerian Luar Negeri, mengakui kenyataan bahwa Iran bukan hanya Sponsor Negara untuk Terorisme, tetapi bahwa IRGC secara aktif berpartisipasi, membiayai, dan mempromosikan terorisme sebagai alat kenegaraan," demikian seperti dikutip dari BBC, Selasa (9/4/2019).

Presiden menambahkan bahwa langkah itu dimaksudkan untuk "secara signifikan memperluas ruang lingkup dan skala" tekanan terhadap Iran.

"Jika Anda melakukan bisnis dengan IRGC, Anda akan membiayai terorisme," kata Trump.

Kebijakan dan sanksi yang terkait akan efektif berlaku dalam waktu satu pekan usai penetapan, atau pada tanggal 15 April 2019, menurut Kementerian Luar Negeri.

AS kemungkinan akan menetapkan sanksi ekonomi dan bepergian kepada IRGC, serta setiap kelompok atau individu yang melakukan bisnis dengan IRGC dapat menghadapi penuntutan pidana karena memberikan dukungan material kepada organisasi teroris, CNN melaporkan.

Ketegangan Washington-Teheran telah meningkat sejak Trump menarik AS dari pakta nuklir internasional Iran. Langkah itu kemudian memicu Amerika meningkatkan penjatuhan sanksinya terhadap individu atau organisasi yang berkaitan dengan Negeri Para Mullah.

Melabel IRGC sebagai organisasi teroris juga dianggap akan memungkinkan AS untuk menjatuhkan sanksi lebih lanjut - khususnya yang mempengaruhi sektor bisnis, mengingat keterlibatan IRGC dalam perekonomian Iran.

Sejumlah IRGC dan entitas terafiliasi telah menjadi sasaran sanksi AS atas dugaan kegiatan proliferasi (pengembangan dan penyebaran) senjata nuklir, dukungan untuk terorisme, dan pelanggaran hak asasi manusia.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping http://bit.ly/2VwzDDl

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "AS Tetapkan Korps Garda Revolusi sebagai Organisasi Teroris, Iran Membalas"

Post a Comment

Powered by Blogger.