Search

Asem Roboh, Balada Cinta di Balik Legenda Lahirnya Desa Beran

Liputan6.com, Blora - Di Kabupaten Blora, Jawa Tengah tepatnya di Kelurahan Beran RT 04 RW 02 terdapat lokasi yang dianggap warga sekitar tempat keramat 'Asem Roboh'. Di lokasi, tumbuh dua pohon yang berhimpitan antara pohon beringin yang tumbuhnya tinggi menjulang dengan pohon asam yang tumbuhnya kesamping.

Ada cerita rakyat yang masih menjadi misteri disana. Sekitar bulan April 2018, pohon asam itu roboh menimpa pondasi rumah salah satu warga yang baru dibangun. Ternyata hingga saat ini tidak dipotong tetapi justru pondasi rumah warga tersebut dihentikan.

Pada bulan Januari 2019, berganti pohon beringin yang tumbang. Warga setempat pun memberlakukan hal yang sama dengan membiarkan batang pohon berukuran diameter sekitar 90 cm tersebut tergeletak begitu saja.

"Hingga saat ini warga masih mengeramatkan dua pohon di kompleks Asem Roboh. Memotong dan memanfaatkan kayunya dianggap pantangan. Yang berani akan mendapat bendu," ujar Martono, pemerhati budaya setempat kepada Liputan6.com, Jumat (5/4/2019).

Bendu, dalam istilah Jawa adalah malapetaka yang menimpa keluarga maupun kerabatnya karena melanggar sebuah pantangan.

Dan setiap malam jumat ada saja warga yang membakar merang (batang padi yang dikeringkan), memberikan sesaji, dan kembang setaman.

"Ini kekhasan yang secara simbolik menjelaskan orientasi pengeramatan bertendensi pada kehidupan agraris," jelasnya.

Menurut cerita, keberadaan Asem Rubuh bersamaan dengan awal berdirinya Desa Beran. Dulu wilayah Desa Beran bertanah gersang dan tandus sehingga tidak cocok dijadikan perkampungan dan lahan pertanian.

Dalam bahasa setempat, tanah yang tandus dan tidak dimanfaatkan untuk pertanian dinamakan tanah bero. Istilah tanah bero inilah awal cikal bakal masyarakat Blora menamakan ‘tanah beroan’ (tanah luas dan dibiarkan terbengkalai begitu lama) dan dalam pengucapan berubah menjadi beran.

"Penduduk Beran merupakan eksodus dari desa Kedungkluwih yang letaknya 1 km di sebelah selatan wilayah Beran," jelas Martono.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Daerah dan Peristiwa Regional Indonesia Terbaru kalo berita gak lengkap buka link disamping http://bit.ly/2D579cS

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Asem Roboh, Balada Cinta di Balik Legenda Lahirnya Desa Beran"

Post a Comment

Powered by Blogger.