Search

Server Terserang Virus, Siswa SMAN 4 Medan Harus UNBK Susulan

Untuk mengatasi masalah tersebut, pihak SMA Negeri 4 Medan telah melapor ke Dinas Pendidikan Sumatera Utara (Sumut). Atas gangguan tersebut, tim teknisi sudah datang untuk melakukan perbaikan.

"Server tadi kena virus, dan kami langsung panggil teknisi dari provinsi. Insya Allah, besok (Selasa, 2 April 2019) sudah bisa. Hari ini kita kerja sampai malam," sebutnya.

Ramli mengungkapkan, siswa yang ujiannya tertunda direncanakan mengikuti ujian susulan. Rencananya, ujian susulan tersebut akan digelar pada 15 April 2019. Para siswa juga sudah dipanggil dan diberi pengertian.

"Mereka (siswa) diminta bersabar dan bersiap menghadapi ujian susulan. Karena ini masalah, berbeda dengan Ujian Nasional Kertas Pensil, kalau ada masalah kita bisa fotokopi atau kita cetak. Kalau ini server, ada ahlinya untuk itu," terangnya.

Untuk diketahui, pelaksanaan UNBK di Sumut pada hari pertama ini diikuti sebanyak 146.888 siswa SMA. Dalam jadwal pelaksanaan UNBK TA 2018/2019 mata pelajaran yang diujikan pada Senin 1 April 2019, yaitu Bahasa Indonesia, Selasa 2 April 2019, matematika, Kamis 4 April 2019, Bahasa Inggris dan Senin 8 April 2019, mata pelajaran pilihan.

Simak video pilihan berikut ini:

Ujian Nasional Berbasis Komputer atau UNBK tingkat SMK sedang digelar di Jawa Barat. Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyatakan pelaksanaan UNBK berlangsung dengan baik. Ia miliki sejumlah solusi hadapi kendala yang terjadi.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Daerah dan Peristiwa Regional Indonesia Terbaru kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2JWJZev

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Server Terserang Virus, Siswa SMAN 4 Medan Harus UNBK Susulan"

Post a Comment

Powered by Blogger.