Search

27-5-1963: Menang Pemilu, Kenyatta Jadi Presiden Pertama Kenya

Kenyatta sebelumnya menjadi target pemerintah Britania Raya karena dianggap melakukan pemberontak.

Sekitar 10 tahun sebelumnya, ia ditangkap dan dipenjara Inggris karena menyerukan kemerdekaan. Tapi pada akhirnya upaya dan jerih payah Kenyatta terbayarkan.

Selain itu, Kenyatta dijuluki "pemimpin kegelapan Afrika (the African leader to darkness and death)" oleh mantan Gubernur pemerintah Kolonial Inggris. Inggris menilai gerakan Kenyatta hanya membuat Kenya menjadi terpuruk.

Kenya resmi merdeka dari Inggris dan menjadi negara republik pada Desember 1963. Partai KANU dan Partai Kenya African Demokratic pun bersatu dalam pemerintahan. Sehingga hanya ada 1 kubu dalam pemerintahan Kenya.

Sejarah lain mencatat pada 27 Mei 1937, salah satu jembatan tersohor di Amerika Serikat dan dunia, Golden Gate resmi beroperasi.

Jembatan ini menghubungkan San Fransisco dan Marin County. Sementara pada 27 Mei 2006, Yogyakarta diguncang gempa berkekuatan 5,9 skala Ritcher. Lebih dari lima ribu orang jadi korban bencana alam ini.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping http://bit.ly/2HFrCru

Bagikan Berita Ini

0 Response to "27-5-1963: Menang Pemilu, Kenyatta Jadi Presiden Pertama Kenya"

Post a Comment

Powered by Blogger.