:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2797334/original/093692500_1557127224-asteroid.jpg)
Apabila batu ruang angkasa itu mengenai Bumi, maka kekuatan tabrakannya dianggap cukup mengerikan.
NASA mengatakan: "Jika sebuah meteoroit yang lebih besar dari 25 meter tetapi lebih kecil dari satu kilometer menabrak Bumi, kemungkinan akan menyebabkan kerusakan lokal pada daerah yang terkena."
"Kami percaya, asteroid yang lebih besar dari satu hingga dua kilometer, dapat memiliki efek mengerikan di seluruh dunia," lanjut mereka.
Untungnya, NASA memprediksi Asteroid JB1 tidak cukup dekat untuk menyentuh Bumi.
Pada titik terdekatnya, batuan antariksa ini akan terbang melewati Bumi dari jarak 0,04305 unit astronomi. Itu artinya, asteroid akan datang dalam empat juta mil (6,4 juta km) dari dunia asal kita.
NASA menjelaskan: "Ketika mereka mengorbit matahari, NEO kadang-kadang dapat mendekati Bumi. Perhatikan bahwa kata 'dekat' yang dimaksud secara astronomi bisa sangat jauh dalam istilah manusia: jutaan atau bahkan puluhan juta kilometer."
from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping http://bit.ly/2HqMjY4Bagikan Berita Ini
0 Response to "Asteroid 390 Meter Mendekati Bumi, Kecepatannya 26,04 Km/Detik"
Post a Comment