Search

UFO Menyusup ke Wilayah Udara Militer AS Beberapa Kali per Bulan, Tetapi...

Pada tahun 2017, sebagian besar orang di dunia mengetahui bahwa pemerintah Amerika Serikat memang sedang menyelidiki UFO atau unexplained aerial phenomenon (UAP), secara diam-diam. Ini adalah proyek rahasia negeri adikuasa tersebut.

Antara tahun 2007 dan 2012, Kongres dikabarkan menyalurkan dana sebesar US$ 22 juta dari US$ 600 miliar anggaran pertahanan tahunan ke dalam proyek yang disebut Advanced Aerospace Threat Identification Program itu.

Departemen Pertahanan Amerika Serikat mendanai penelitian tentang lubang cacing (wormhole), selubung tembus pandang, dan manipulasi dimensi ekstra atas nama proyek tersebut, yang pertama kali dijelaskan pada 2017 oleh New York Times dan Washington Post.

Badan Intelijen Pertahanan (Defense Intelligence Agency) mengeluarkan daftar 38 judul penelitian yang terkait dengan proyek tersebut atas permintaan Freedom of Information Act (FOIA) yang diajukan oleh Steven Aftergood pada 15 Agustus 2018. Ia juga merupakan direktur Project on Government Secrecy yang dimiliki oleh Federation of American Scientists.

Ke-38 judul dalam daftar tersebut memberikan satu dari sekian banyak informasi terbaik dari operasi rahasia Pentagon terkait UFO atau studi tentang "ancaman kedirgantaraan anomali" (anomalous aerospace threats).

Menurut permintaan Aftergood, dokumen yang bertanda "Hanya Untuk Penggunaan Resmi" (For Official Use Only) dikirim ke Kongres pada Januari 2018. Namun, dokumen Pentagon tersebut menunjukkan program itu tak hanya mengejar misteri soal UFO saja.

Departemen Pertahanan belum secara terbuka mengakui keberadaan Advanced Aerospace Threat Identification Program, sampai diungkapkan oleh laporan media. Program ini sebagian besar didanai atas permintaan Harry Reid, pemimpin mayoritas Senat yang menyumbangkan US$ 22 juta tersebut.

"Saya pikir, siapa pun yang melihat judul-judul ini, akan kebingungan dan bertanya-tanya 'apa yang sebenarnya dipikirkan oleh Badan Intelijen Pertahanan?'," kata Aftergood, seperti dikutip dari situs iflscience, Minggu, 20 Januari 2019.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping http://bit.ly/2VNvUod

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "UFO Menyusup ke Wilayah Udara Militer AS Beberapa Kali per Bulan, Tetapi..."

Post a Comment

Powered by Blogger.