Search

Foto Anggrek Iringi Belasungkawa Kedubes Singapura atas Kepergian Ani Yudhoyono

Liputan6.com, Jakarta - Menyusul ucapan belasungkawa oleh pemerintah Singapura atas meninggalnya Ani Yudhoyono pada hari Sabtu, kedutaan besar negara tersebut di Jakarta menggunggah hal serupa di akun Facebook resminya.

Dalam akun Singapore Embassy in Jakarta, kedutaan besar Negeri Singa menyampaikan belasungkawa terdalam atas kepergian Ani Yudhoyono, yang merupakan istri mantan presiden Republik Indonesia ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono.

Kedubes Singapura di Jakarta juga mengucapkan rasa duka mendalam terhadap keluarga mendiang ibu negara dan juga segenap rakyat Indonesia.

Turut disertakan dalam unggahan tersebut adalah sebuah varietas anggrek Dendrobium Susilo Bambang Yudhoyono 'Ani', yang dinamai atas sosok mendiang ibu negara pada tahun 2005. Foto tersebut diambil dari koleksi Arsip Nasional Singapura.

Pihak Kedubes Singapura di Jakarta menilai almarhumah Ani Yudhoyono sebagai sosok anggun, terhormat, dan tangguh.

"Dia adalah teman baik bagi Singapura, dan akan selalu dikenang dengan penuh kasih," tulis unggahan tersebut, sebagaimaan dipantau oleh Liputan6.com pada Sabtu (1/6/2019).

Let's block ads! (Why?)

from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping http://bit.ly/310UVvV

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

1 Response to "Foto Anggrek Iringi Belasungkawa Kedubes Singapura atas Kepergian Ani Yudhoyono"

  1. DEWAPK^^ agen judi terpercaya, ayo segera bergabungan dengan kami
    dicoba keberuntungan kalian bersama kami dengan memenangkan uang jutaan rupiah
    ditunggu apa lagi segera buka link kami ya :) :) :* :*

    ReplyDelete

Powered by Blogger.