Search

Kemenhub Siapkan 3 Kapal Pengganti KM Sinar Bangun di Danau Toba

Liputan6.com, Toba Samosir - Usai tenggelamnya KM Sinar Bangun di Danau Toba, Kementerian Perhubungan akan meluncurkan operasional Kapal Motor Penyeberangan (KMP) Ihan Batak untuk melayani transportasi di perairan Danau Toba, Provinsi Sumatera Utara.

Peluncuran Kapal Motor Penyeberangan (KMP) Ihan Batak itu dilakukan Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Budi Setiyadi di Pantai Pasir Putih Desa Parparean II, Kecamatan Porsea, Kabupaten Toba Samosir, Sabtu, 1 September 2018.

KMP Ihan Batak akan menggantikan KM Sinar Bangun, merupakan jenis kapal Ro-Ro dengan kapasitas 300 Gross Tonage (GT) yang dikerjakan di Cirebon dan kemudian dilanjutkan pengerjaannya setelah diangkut lewat jalur darat ke Porsea.

Pengerjaan KMP Ihan Batak telah mencapai sekitar 90 persen dan diperkirakan sudah dapat diselesaikan pada Oktober 2018 dan dioperasikan pada Desember untuk melayani penumpang dalam angkutan Natal dan Tahun Baru.

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Budi Setiyadi mengatakan, KMP Ihan Batak tersebut merupakan kapal pertama yang dibangun di kawasan Danau Toba.

Kapal tersebut diberikan nama KMP Ihan Batak berdasarkan usulan dari Bupati Toba Samosir Darwin Siagian dan tokoh masyarakat setempat.

"Akan ada pembangunan kapal 2 lagi dalam waktu dekat. Namun kapal kedua akan diperkecil karena ukuran dan biaya operasional lebih besar kalau kapalnya sebesar ini," katanya, dilansir Antara, Minggu (2/9/2018).

Setelah KMP Ihan Batak dioperasikan nantinya, Kemenhub mengharapkan agar masyarakat dan pemerintah daerah dapat memperbaiki dan memperhatikan aspek keselamatan yang sangat penting dalam transportasi.

"Kejadian kemarin (KM Sinar Bangun yang tenggelam) adalah momentum bagi kita semua. Maka keselamatan pelayaran harus dilakukan dengan mengubah budayanya," ujar Budi.

Bupati Toba Samosir Darwin Siagian menyampaikan apresiasinya atas peluncuran kapal yang akan melayani rute dari Pelabuhan Ajibata di Toba Samosir menuju Pelabuhan Simanindo di Kabupaten Samosir.

* Saksikan keseruan Upacara Penutupan Asian Games 2018 dan kejutan menarik Closing Ceremony Asian Games 2018 dengan memantau Jadwal Penutupan Asian Games 2018 serta artikel menarik lainnya di sini.

Simak video pilihan berikut ini:

Ribuan ekor ikan mati di kerambah apung milik petani ikan di Danau Toba, di kabupaten Samosir, Sumatera Utara.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Daerah dan Peristiwa Regional Indonesia Terbaru kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2C8fJJS

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kemenhub Siapkan 3 Kapal Pengganti KM Sinar Bangun di Danau Toba"

Post a Comment

Powered by Blogger.