:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2361944/original/030711400_1537265926-IMG-20180918-WA0071.jpg)
Sementara itu, Wali Kota Makassar, Mohammad Romdhan Pomanto menjamin ketiga bocah korban dugaan penyekapan dan penyiksaan oleh ibu asuhnya akan terus bersekolah.
"Saya sudah intruksikan untuk itu kepada Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Makassar. Agar ketiga bocah harus mengenyam pendidikan," kata Danny sapaan akrab Mohammad Romdhan Pomanto.
Ia mengaku sangat bersyukur karena ketiga bocah korban penyekapan dan penganiayaan tersebut dapat meloloskan diri dan langsung ditangani dengan cepat oleh DP3A Kota Makassar. Tak hanya itu, ia juga berterima kasih atas tindakan sigap pihak Polrestabes Makassar dalam mengamankan ibu asuh.
"Soal proses hukumnya, semuanya saya serahkan kepada pihak Kepolisan. Pemkot Makassar sendiri dalam hal ini akan memelihara dan membina ketiga bocah korban penyekapan tersebut sekaligus memastikan ketiganya mengenyam pendidikan. Mereka harus sekolah dan itu kita jamin," ucap Danny.
Di samping itu, upaya pertama yang harus dilakukan Pemkot Makassar, dalam hal ini DP3A Kota Makassar, adalah memulihkan kondisi ketiga bocah tersebut. Pasalnya, mereka mengalami trauma akibat perlakuan kasar yang diterima selama ini.
"Ini yang pertama harus dilakukan yakni menghilangkan rasa trauma ketiga bocah tersebut dan itu saya sudah tekankan ke DP3A Kota Makassar," Danny menandaskan.
Kepala DP3A Kota Makassar, Andi Tenri Palallo memastikan, kedua bocah korban penyekapan oleh ibu asuhnya tersebut masing-masing inisial AW (11) dan F (5) segera didaftarkan di salah satu sekolah yang telah berkerja sama.
"AW seharusnya sudah kelas 6 SD, sedangkan adiknya inisial D itu kita masukkan ke TK. Insya Allah tak ada halangan, besok keduanya kita daftar ke sekolah dan TK yang sudah siap menampungnya," kata Tenri.
Simak juga video pilihan berikut ini:
Viral bocah-bocah goyang nasi padang
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pengakuan Mengejutkan Ibu Penyekap 3 Anak Angkat di Makassar"
Post a Comment