Search

Berkobar Lebih dari 12 Hari, Kebakaran Lahan California Selatan Akhirnya Padam

Akhir pekan lalu, Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump datang meninjau lokasi kebakaran di California, guna melihat secara langsung dampak kerusakan hebat yang disebabkan oleh kebakaran di negara bagian itu.

Trump juga bertemu dengan para pejabat dan tim SAR setempat.

"Tidak ada yang menduga ini bisa terjadi," katanya kepada para wartawan setelah berjalan kaki melewati puing-puing yang hangus di kota Paradise, California utara, seperti dikutip dari VOA Indonesia.

Sedikitnya 9.700 rumah hancur dalam kebakaran itu dan 71 orang dinyatakan tewas serta lebih dari 1.000 orang hilang.

Kebakaran yang dijuluki Camp Fire itu adalah yang paling mematikan dalam sejarah California. Lebih dari 5.500 petugas pemadam kebakaran masih berusaha mengatasinya.

Trump didampingi oleh Wali Kota Paradise Jody Jones, Gubernur L Jerry Brown, Gubernur terpilih Gavin Newsom, dan kepala Badan Manajemen Darurat Federal (FEMA) Brock Long.

Trump berjanji akan memberikan bantuan federal, dengan mengatakan, "Kita semua akan bekerja sama."

Sang presiden juga berjanji akan bekerja dengan kelompok-kelompok lingkungan mengenai pengelolaan hutan yang lebih baik.

Ia menambahkan, "Mudah-mudahan ini akan menjadi (kebakaran) yang terakhir karena ini sangat buruk."

Let's block ads! (Why?)

from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping https://ift.tt/2zodpuc

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Berkobar Lebih dari 12 Hari, Kebakaran Lahan California Selatan Akhirnya Padam"

Post a Comment

Powered by Blogger.