Search

Meluncur 50 Menit Tanpa Masinis, Kereta di Australia Digelincirkan dari Rel

Liputan6.com, Pilbara - Sebuah kereta barang sengaja digelincirkan setelah meluncur melalui Australia Barat dengan kecepatan tinggi selama 50 menit tanpa pengemudi atau masinisnya.

Kereta 268-wagon, yang dimiliki oleh raksasa pertambangan BHP, melakukan perjalanan sejauh 92 km (57 mil) tanpa ada orang di dalamnya di wilayah pedalaman Pilbara pada Senin 5 November 2018.

Perusahaan itu mengatakan telah menggelincirkan kereta itu dari jarak jauh di Perth, Australia. Sejak itu operasinya terhenti.

BHP mengatakan insiden itu dimulai ketika pengemudi kereta turun untuk memeriksa gerbong.

"Ketika pengemudi berada di luar lokomotif, kereta mulai meluncur," kata Biro Keamanan Transportasi Australia (ATSB) dalam sebuah pernyataan.

"Tidak ada yang terluka ketika kereta pembawa bijih besi itu tergelincir pada pukul 05.30 waktu setempat (18:30 Minggu GMT)," jelas ATSB.

Saat ini pihak berwenang terkait tengah mulai melakukan penyelidikan.

BHP mengatakan kereta tersebut melakukan perjalanan dari tambang Newman ke pedalaman ke Port Hedland tanpa pengemudi.

Kereta itu tergelincir di dekat Turner, sekitar 120 km dari tujuannya, merusak kereta dan rel sepanjang 1,5 km.

Kereta di Australia itu diperkirakan berjalan pada kecepatan rata-rata 110 km / jam (68 mph).

Saksikan juga video berikut ini:

MRT Jakarta memulai satu rangkaian uji coba persinyalan menggunakan kereta di jalur utama.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping https://ift.tt/2PdrBAf

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Meluncur 50 Menit Tanpa Masinis, Kereta di Australia Digelincirkan dari Rel"

Post a Comment

Powered by Blogger.