:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2514379/original/073400600_1543856382-LONGSOR_BANYUMAS-Muhamad_Ridlo.jpg)
Liputan6.com, Banyumas - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan Jawa Tengah, khususnya Banyumas dan Cilacap bakal dilanda cuaca ekstrem yang bisa memicu bencana banjir, gerakan tanah atau longsor, atau puting beliung.
Tepat seperti yang diperkirakan, sejak Minggu sore hingga Senin siang, 3 Desember 2018, hujan tak henti-henti mengguyur Banyumas. Akibatnya, longsor dan gerakan tanah terjadi di sejumlah wilayah.
Hingga Senin malam, berdasar data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), setidaknya ada empat desa di sejumlah kecamatan dilanda longsor atau gerakan tanah.
Empat desa tersebut yakni, Desa Cikidang Kecamatan Cilongok, Desa Singasari dan Sokawera Kecamatan Karanglewas, serta Desa Dawuhan Wetan Kecamatan Kedungbanteng.
Komandan Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banyumas, Kusworo mengatakan, selain empat desa ini, longsor dan gerakan tanah juga dilaporkan terjadi di beberapa wilayah lain.
Namun, hingga Senin malam belum diperoleh laporan lengkap dari tim yang berada di lokasi. "Tim sedang berada di lokasi," katanya, saat dihubungi Liputan6.com, Senin malam.
Gerakan tanah di Dusun Bojong, Desa Singasari, Kecamatan Karanglewas terjadi pada batas badan jalan dengan jembatan (obvit) sungai dan dua pondasi jembatan Sungai Mengaji. Jembatan ini ambles lantaran dasar pondasi kedua sisi tergerus banjir Sungai Mengaji.
"Banjir Sungai Mengaji setelah turun hujan lebat sejak Minggu hingga Senin," ucapnya.
Akibat amblesnya jembatan ini, segala jenis kendaraan tak bisa melintas ke Desa Gunung Lurah dan Desa Sokawera. Selain berbahaya, beban kendaraan yang melintas dikhawatirkan menyebabkan kerusakan lebih parah.
Mulai Senin sore, warga setempat menguruk pondasi yang ambles dan longsor dengan pasir dan batu. Harapannya, sepeda motor bisa melintas sehingga aktivitas warga Gunung Lurah tak terhenti total.
from Berita Daerah dan Peristiwa Regional Indonesia Terbaru kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2AUxMz4Bagikan Berita Ini
0 Response to "Banjir Sungai Mengaji dan Longsor Landa Banyumas"
Post a Comment