:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2588742/original/024113200_1546680386-IMG-20190105-WA0020.jpg)
Liputan6.com, Surabaya - Revitalisasi tahap kedua Taman Hutan Joyo Boyo Kota Kediri Jawa Timur, baru saja selesai pengerjaanya di pengujung tahun 2018 kemarin. Dinas Lingkungan Hidup dan Pertamanan (DLHKP) Kota Kediri telah menganggarkan alokasi dana sebesar 3,2 Miliar.
Dengan penambahan anggaran sebesar itu, ruang terbuka hijau taman Hutan kota Joyo Boyo semakin terlihat elok nan asri. Dikelilingi pohon besar tinggi menjulang serta wahana bermain sarat edukasi dapat ditemui disana.
Penambahan wahana bermain diantaranya Sky Bridge, Teras Pohon, Play Ground, Balok Titian, serta sarana fisik untuk edukasi tempat pengomposan Sculpture (Patung panji galuh).
Untuk menambah suasana keceriaan pada malam hari, pihak pengelola menempatkan lampu warna warni di beberapa titik. Revitalisasi Taman Hutan Joyo Boyo pengerjaanya dimulai sejak tgl 21 Agustus hingga 23 Desember 2018 lalu.
"Tahap 2, mulai 21 Agustus sampai dengan 23 Desember 2018. Yang dibangun tahap kedua, Sky Bridge, Teras Pohon, Play Ground, Balok Titian, Pengomposan, Pergola, dan Sculpture (Patung panji galuh) kontrak 3,2 miliar rupiah," tutur Apip permana Kabag Humas Pemkot Kediri, Sabtu (5/1/2019).
Meski momen libur panjang Natal dan Tahun Baru telah lewat, masih banyak warga yang berdatangan di Hutan Kota Joyo Boyo.
Pengunjung yang datang tidak hanya dari Kota Kediri, melainkan dari daerah lain seperti Nganjuk, Tulunganggung, Blitar dan Kabupaten Kediri.
Lisa (45) warga Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri mengaku sengaja datang ke Hutan Kota Joyo Boyo bersama anaknya untuk bermain. "Ajak anak bermain disini, sekalian refresing lihat pepohonan yang tinggi," ucap Lisa.
from Berita Daerah dan Peristiwa Regional Indonesia Terbaru kalo berita gak lengkap buka link disamping http://bit.ly/2TqrKheBagikan Berita Ini
0 Response to "Pagi Santai Bersama Keluarga di Hutan Kota Joyo Boyo"
Post a Comment