:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2781176/original/099996900_1555481158-tpsdepok.jpg)
Sebelum ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Tambora, Maria dan kelompok pemantau asing lainnya terlebih dahulu mengunjungi TPS 128, di Panti Sosial Bina Laras 3, Grogol, Jakarta Barat.
Melihat para pemilih yang merupakan warga binaan dengan gangguan jiwa di panti tersebut, Maria berpendapat bahwa hal itu dimungkinkan karena sistem demokrasi yang sudah inklusif.
"Saya lihat itu berarti sistem demokrasinya sangat bagus," kata dia.
Maria menambahkan bahwa pelaksanaan pemilu di kedua TPS yang dikunjungi berjalan dengan kondusif.
Menurut dia, KPU RI sudah mengorganisir Pemilu 2019 dengan baik, terlihat dari aturan dan prosedur yang bagus, serta ketertiban yang terjaga selama jalannya pemungutan suara.
"Karena melihat ini di awal, saya tidak lihat segi kekurangannya, berarti persiapannya mantap," ujar dia.
from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping http://bit.ly/2PeyZYRBagikan Berita Ini
0 Response to "Timor Leste Puji dan Ingin Mencontoh Pelaksanaan Pemilu Indonesia"
Post a Comment