Search

4 Hal Unik Tentang Gurita, Berjalan di Darat hingga Datang dari Angkasa Luar?

Sebuah makalah yang dimuat di jurnal Progress in Biophysics and Molecular Biology, memicu kontroversi. Sebab, tim penulisnya yang terdiri atas 13 peneliti itu menyebut gurita (octopus) sebagai makhluk alien.

Mereka berpendapat, letusan Kambrium (Cambrian explosion) atau kemunculan filum-filum utama secara cepat pada 540 juta tahun lalu adalah hasil dari intervensi ekstraterestrial.

Secara spesifik, para peneliti mengajukan gagasan bahwa virus alien jatuh ke Bumi dengan perantaraan meteor, lalu menginfeksi populasi cumi-cumi primitif dan menyebabkan mereka berevolusi menjadi gurita.

Teori lain yang mereka ajukan adalah bahwa cumi-cumi yang dibuahi atau telur gurita dikirim ke Bumi oleh sebuah meteor.

Seperti dikutip dari situs media Inggris, Independent, ide ini pada dasarnya adalah konsep baru dari hipotesis 'panspermia' atau hipotesis bahwa kehidupan ada di seluruh alam semesta, karena disebarkan melalui meteoroid, asteroid, dan planetoid.

Salah satu pendukung teori tersebut adalah Chandra Wickramasinghe, salah satu penulis dalam makalah di jurnal Progress in Biophysics and Molecular Biology.

Ada alasan mengapa para peneliti menuding gurita sebagai makhluk alien.

Yakni, hewan itu memang aneh. Gurita adalah hewan moluska, itu berarti mereka adalah 'sepupu dekat' siput. Tapi, yang berbeda, gurita sangat cerdas.

Gurita punya otak yang besar dan sistem syaraf yang canggih. Para peneliti juga menyinggung matanya yang mirip kamera, tubuh yang fleksibel, dan kemampuan berkamuflase denngan mengubah warna dan bentuk badan.

Menurut para penulis makalah, semua itu adalah bukti asal-usul mereka yang bukan dari Bumi.

"Adalah masuk akal untuk menyebut bahwa gurita berasal dari dari 'masa depan' yang jauh, dalam hal evolusi terestrial," demikian ditulis para peneliti.

Mereka menambahkan, kesimpulan tersebut akan mengguncang paradigma sebelumnya yang dominan.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping http://bit.ly/2Wk6aAn

Bagikan Berita Ini

0 Response to "4 Hal Unik Tentang Gurita, Berjalan di Darat hingga Datang dari Angkasa Luar?"

Post a Comment

Powered by Blogger.