Search

BKSDA Aceh Putar Otak Evakuasi Sepasang Harimau yang Berkeliaran di Jalan

Empat hari yang lalu, seorang warga menangkap keberadaan sepasang harimau itu melalui camera pocket miliknya, saat hewan tersebut melintas di pinggir jalan desa.

Karena itu, kata Sapto, aktivitas ronda malam sengaja digencarkan untuk menjaga agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Pihaknya juga menyiapkan mercon dan meriam karbit guna menghalau hewan yang dilindungi tersebut kembali ke habitatnya.

"Kita melakukan penghalauan dengan menggunakan mercon dan meriam karbit untuk menghalau harimau ke hutan," sebut Sapto.

Saat ini, lanjut Sapto, pihaknya belum memikirkan akan melakukan upaya translokasi terhadap sepasang hewan tersebut mengingat besarnya risiko yang akan didapat.

"Kalau dua ekor seperti itu, kalau hanya kita ambil satu bisa membahayakan warga. Apalagi kalau yang dapat yang betina, feromonnya kan tertinggal, dan bisa mendatangkan harimau jantan yang lain," jelasnya.

Kendati keberadaan dua ekor harimau tersebut belum tahap meneror hingga memangsa ternak warga, tetapi, BKSDA mengimbau warga setempat agar tidak beraktivitas sendirian di kebun serta diupayakan agar sudah kembali ke rumah sebelum sore.

"Upayakan kembali ke rumah sebelum pukul 16.00 WIB. Biasanya harimau aktif menjelang malam," dia menandaskan. 

Simak video pilihan berikut ini:

Populasi harimau sumatera di Provinsi Riau terus menurun, karena berbagai faktor diantaranya perburuan liar dan konlflik dengan manusia. Belakangan ini pihak BKSDA Riau merilis penampakan 3 ekor anak harimau Sumatera.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Daerah dan Peristiwa Regional Indonesia Terbaru kalo berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2BzbLaT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "BKSDA Aceh Putar Otak Evakuasi Sepasang Harimau yang Berkeliaran di Jalan"

Post a Comment

Powered by Blogger.