Liputan6.com, Washington DC - Pihak berwenang Amerika Serikat (AS) telah menangkap seorang mantan marinir setempat, yang diduga bagian dari kelompok pelaku penyerangan kedutaan besar Korea Utara di Madrid, Spanyol, Februari lalu.
Marinir AS bernama Christopher Ahn itu dijadwalkan muncul di pengadilan Los Angeles dalam waktu dekat, demikian sebagaimana dikutip dari BBC pada Sabtu (20/4/2019).
Ini akan menjadi penangkapan pertama atas insiden tersebut, yang terjadi sebelum Presiden AS Donald Trump bertemu dengan Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un di Hanoi, Vietnam.
Penyerangan itu sempat diklaim oleh Free Joseon, sebuah kelompok HAM sayap kanan yang mengkritik rezim pemerintahan Kim Jong-un di Korea Utara.
Sebelumnya, pihak intelijen AS mengatakan telah menggerebek apartemen Adrian Hong, salah satu pemimpin kelompok itu. Namun, menurut laporan Washington Post, yang bersangkutan tidak diketahui rimbanya hingga saat ini.
Belum ada penjelasan resmi dari Kementerian Kehakiman AS atas penangkapan Christopher Ahn, dan juga tidak ada tanggapan dari kantor berita milik pemerintah Korea Utara, KCNA.
from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping http://bit.ly/2ULiBoVBagikan Berita Ini
0 Response to "Marinir AS Ditangkap atas Tuduhan Penyerangan Kedubes Korea Utara di Madrid"
Post a Comment