:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1712676/original/037156600_1542194479-Rohingya_1.jpg)
Liputan6.com, Kuala Lumpur - Senwara Begum (23) adalah salah satu dari sekian perempuan Rohingya yang menjalani pengalaman luar biasa. Gadis itu menempuh perjalanan dua minggu menuju Malaysia. Ia menumpang mobil dan perahu kayu, melewati sungai serta pegunungan untuk menemui seseorang. Ia hendak dikawinkan dengan laki-laki yang belum pernah ia temui sama sekali.
Perjalanan terasa panjang dan menyedihkan. Sejauh mata memandang ia hanya melihat panorama asing, hamparan tanah bagian perbatasan. Ia tak sendiri. Sang penyelundup menemaninya, sukses membuat jantung Begum naik turun. Ia takut dilecehkan, dengan oknum yang terkenal dengan kasus perkosaan itu.
"Kami bepergian melalui jalur darat, kadang-kadang berganti mobil. Kami mulai di kamp dan pergi ke perbatasan India, lalu menuju ke Malaysia. Kami bertiga; aku, seorang wanita dan seorang pria - oknum perdagangan manusia," kata Begum sebagaimana dikutip dari laman Al Jazeera pada Kamis (9/5/2019).
"Beberapa gadis Rohingya yang diperistri adalah kawan saya, dan saya telah berbicara dengan mereka yang berada dalam kondisi seperti perbudakan. Seorang gadis Rohingya mengatakan dia tidak ingin menikah muda, tapi tak memiliki pilihan lain," kata John Quinly, seorang peneliti dari Fortify Rights.
Bagi Begum, perjalanan itu ibarat menyeberang di antara dua karang terjal. Meninggalkan pemukimannya yang penuh sesak di Kutupalong, Cox's Bazar; menuju suatu tempat untuk diperistri seorang laki-laki asing.
Begum tahu, setidaknya pria itu adalah bagian dari kaumnya, sama-sama Rohingya. Dari informasi yang didapat, ia bagian dari pengungsi yang telah diselundupkan lebih dulu ke Malaysia. Karena tak bisa mempersunting perempuan lokal, banyak dari laki-laki Rohingya yang meminta tolong dicarikan pasangan. Lamaran disampaikan melalui teman, minta dipilihkan perempuan terbaik yang bisa diajak membangun bahtera rumah tangga.
from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita gak lengkap buka link di samping http://bit.ly/2WzsbrABagikan Berita Ini
0 Response to "Kisah Pilu Muslimah Rohingya, Diselundupkan ke Malaysia untuk Kawin Paksa"
Post a Comment