Search

Polisi Imbau Para Pelaku Pembakar Polsek Tambelangan Menyerahkan Diri

Liputan6.com, Surabaya - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Pol Luki Hermawan menggelar pertemuan dengan ulama dan habaib Sampang, Madura, usai peristiwa pembakaran Polsek Tambelangan beberapa waktu lalu.

Usai pertemuan ia mengatakan, pihaknya telah mengantongi identitas pelaku pembakaran. Tak hanya itu, polisi juga sudah mengetahui lokasi persembunyian para pelaku.

"Kami sudah kantongi nama-nama pelaku lainnya. Mereka ada yang sedang bersembunyi di pesantren-pesantren," kata Irjen Luki di Surabaya, Minggu (26/5/2019).

Untuk menangkap pelaku, pihaknya telah bekerjasama dengan para ulama dan habaib Madura. Dia pun meminta kesediannya ulama dan habaib mendukung kerja polisi dalam mengungkap kasus pembakaran Polsek Tambelangan.

"Kami meminta agar mau menyerahkan pelaku yang bersembunyi di pesantren," ujar Luki.

Luki menegaskan bahwa dalam kasus pembakaran Polsek Tambelangan ini masih belum menentukan tersangka.

"Masih pemeriksaan saksi - saksi saja," ucapnya.

Sebelumnya, polisi akan memanggil atau dijadwalkan memeriksa enam orang sebagai saksi karena diduga terlibat dalam kasus penyerangan serta pembakaran Polsek Tambelangan, Sampang, Madura, Jawa Timur, pada Rabu (23/5/2019).

Let's block ads! (Why?)

from Berita Daerah dan Peristiwa Regional Indonesia Terbaru kalo berita gak lengkap buka link disamping http://bit.ly/2wkkFFN

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Polisi Imbau Para Pelaku Pembakar Polsek Tambelangan Menyerahkan Diri"

Post a Comment

Powered by Blogger.